Mahasiswa Lolos PMMB Batch II

Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) Batch II

Program Magang Mahasiswa Bersertifikat merupakan salah satu program Forum Human Capital Indonesia (FHCI) yang bekerjasama dengan Badan Usaha Milih Negara (BUMN) dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Dengan melalui program tersebut diharapkan mahasiswa lulusan perguruan tinggi negeri maupun swasta dapat memberikan kontribusi untuk sektor industri.

Nur Atiq Fitriyani merupakan salah satu mahasiswa program studi manajemen bisnis syariah STIES Putera Bangsa Tegal yang telah mengikuti dan dinyatakan lolos seleksi program magang mahasiswa bersertifikat (PMMB) selama 6 (enam) bulan di Kementrian BUMN dan FHCI Batch II Tahun 2021.

Menurut penuturan Nur Atiq Fitriyani atau yang akrab di sapa dengan Atiq, program magang mahasiswa bersertifikat (PMMB) ada 2 (dua) jenis program yang dapat diikuti oleh mahasiswa di seluruh perguruan tinggi yaitu Program Magang Bersertifikat Industri dan Program Magang Bersertifikat Kompetensi. Perbedaan pada 2 (dua) jenis program tersebut adalah jika program magang bersertifikat industri harus melaksanakan magang selama 6 (enam) bulan, maka mahasiswa-mahasiswi yang bersangkutan akan memperoleh sertifikat dari pihak industri. Sedangkan untuk program magang bersertifikat kompetensi jika telah melaksanakan magang selama 6 (enam) bulan kemudian mahasiswa-mahasiswi yang bersangkutan harus diujikan terlebih dahulu oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) untuk mendapatkan sertifikat.

Nur Atiq Fitriyani sendiri mengikuti PMMB untuk jenis program magang mahasiswa bersertfikat industri, dan diterima magang di salah satu perusahaan BUMN di Tegal. Ketika ditanyai mengenai syarat mendafar PMMB ia menjawab :

“Bahwa program magang ini dapat diikuti untuk mahasiswa-mahasiswi semester 7 (S1), semester 5 (D3), semester 2 (S2) dengan minimal IPK 2,75 untuk (D3/S1) dan IPK 3,00 untuk (S2). Pada saat mendaftar diusahakan untuk membuat dan melampirkan Curriculum Vitae (CV) semenarik mungkin, dalam cv tersebut bisa temen-temen masukan pengalaman organisasi dan pengalaman kerja. Untuk data diri temen-temen harus mengisikan dengan jelas dan benar karna bisa saja akan di cek dari pihak perusahaan.”

Diharapkan dengan program magang bersertifikat ini akan mampu meningkatkan kualitas pendidikan baik di perguruan tinggi negeri atau swasta dan dapat memberikan kontribusi untuk sektor perusahaan atau industri.

Kontriubutor : Divisi IT

Ayo kunjungi kami